KEPOLISIAN Resor Kota Besar Surabaya mengeluarkan surat koordinasi untuk SMA/sederajat di Surabaya untuk membuat kegiatan tambahan hingga sore hari pada Senin, 20 Oktober 2025. Polisi meminta pihak sekolah memastikan siswa tetap berada di maktab mereka hingga sore pada hari yang bertepatan satu tahun Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka itu.
Scroll ke bawah untuk melanjutkan membaca
Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) AKBP Diyana Suci Listyawati membenarkan surat yang diterbitkan pada 14 Oktober 2025 itu. Surat tersebut ditujukan kepada Dinas Pendidikan Jawa Timur sebagai pembina SMA/SMK/MA se-Surabaya.
Polisi, kata dia, mengeluarkan surat itu untuk mitigasi atau mencegah keterlibatan siswa dalam demo yang mungkin terjadi saat satu tahun pemer...